Berita Terkini

KPU Kepulauan Seribu Lakukan Persiapan Webinar dalam Rapat Pleno Mingguan

Pada Kamis 24 September 2020, Komisioner beserta Sekretaris dan Kasubag KPU Kepulauan Seribu membahas persiapan webinar dalam rapat pleno mingguan. Kegiatan webinar ini merupakan rangkaian dari Sosialisasi Pendidikan Pemilih edisi kedua dengan mengusung tema "Data Pemilih, Siapa yang Berhak Mengakses?". Webinar akan diisi oleh narasumber yang kompatibel di bidangnya, yaitu Betty Epsilon Idroos (Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta) dan Gede Narayana (Ketua Komisi Informasi Pusat). Berbagai persiapan telah dilakukan oleh Sub bagian teknis. Penyelenggaraan acara juga sudah dievaluasi dengan baik agar dalam pelaksanaannya lebih baik dari agenda sebelumnya. Kegiatan akan dilakukan pada 30 September 2020 jam 1 siang melalui google meet.

Diharapkan, agenda kali ini dapat bermanfaat bagi peserta dan menambah khasanah pengehatuan mengenai kepemiluan. Penyelenggara juga berharap agar peserta dapat memberi masukan yang membangun untuk penyelenggaraan webinar selanjutnya yang akan datang.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 338 kali