
Libatkan KPPS, KPU Kabupaten Adminitrasi Kepulauan Seribu Gelar Simulasi Penghitungan Suara
#TemanPemilih
KPU Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu usai menggelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara di TPS pada Selasa (23/01) lalu di Kantor Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan di Pulau Tidung, Kelurahan Pulau Tidung.
Simulasi diperankan oleh teman-teman PPK dan PPS se-Kabupaten Adm. Kepulauan Seribu sebagai petugas KPPS, Pengawas TPS, Saksi-Saksi, dan Pemilih Disabilitas. Juga ada teman-teman KPPS sebagai pemilih DPT, DPTb, dan DPK.
Kegiatan ini menjadi sarana pembelajaran bagi penyelenggara dan pemilih untuk menciptakan suasana pemilihan yang kondusif dan efisien, dimana kondisi dan situasi dibuat senyata mungkin.
#pemiluserentak2024 #simulasipemilu